Rabu, 31 Agustus 2016

KHASIAT JERUK LEMON BAGI KESEHATAN

Anda tahu buah lemon ? Buah berukuran kecil dan berwarna kuning ini mempunyai rasa yang asam tetapi mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Buah lemon pun sering kita jumpai seperti ketika kita ke pasar buah-buahan ataupun supermarket. Kandungan vitamin C yang ada pada buah lemon itu sangat tinggi sehingga baik untuk menjaga kesehatan tubuh dan kecantikan kulit. Selain itu buah lemon ini bisa digunakan juga untuk merawat kecantikan rambut. 

Nah sekarang saya akan menjelaskan sedikit informasi dari buah lemon bagi kesehatan diantaranya:

  

  •  Buah lemon untuk kesehatan tubuh 

    Buah lemon sangat tinggi kandungan vitamin C dan asam askorbat. Vitamin C dapat membantu mengurangi pilek dan asam askorbat membantu penyerapan zat besi yang berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh. Air lemon yang diminum dengan air hangat akan membantu melancarkan pencernaan. Selain itu, air lemon akan membantu memperbaiki fungsi hati, sehingga proses pencernaan makanan lebih baik dan lebih sehat.

    Lemon juga membantu merangsang asam yang diperlukan dalam pencernaan. Semakin banyak orang yang minum perasan air lemon setiap pagi, Ada yang meminumnya degan cara langsung dari perasan, ada juga yang dicampur dengan air agar tidak terlalu asam itu dapat membantu tubuh mengeluarkan racun bersama dengan urin atau kotoran sisa pencernaan. Air perasan lemon juga sangat bermanfaat untuk mengurangi berat badan, caranya mudah campurkan jus lemon dengan sedikit madu dan air, minum dua kali sehari, pagi hari dan siang hari.

    Air lemon memberikan manfaat yang lebih baik, yaitu membantu keseimbagan pH tubuh. Ketikdakseimbangan pH dapat mengakibatkan berbagai penyakit. Sedangkan konsumsi air lemon dapat membantu menyeimbangkan lagi pH tubuh. Orang yang sudah mengonsumsi air lemon pada akhirnya lebih memilih air lemon untuk membuat tubuh lebih berenergi sepanjang hari.

  •  Buah lemon untuk kecantikan kulit

    Selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan juga rambut, lemon juga sangat baik untuk kulit. Manfaat buah lemon sangat banyak, diantaranya yaitu dapat menghilangkan sel-sel kulit mati. Tidak hanya dapat menghilangkan sel kulit mati pada kulit tubuh, tapi lemon juga bisa menghilangkan sel kulit mati yang ada di wajah.

    Sel kulit mati yang terangkat akan membuat wajah menjadi cerah dan juga bersih. Pori-pori wajah yang terlihat agak melebar sangat mengganggu penampilan bisa kita rawat  dengan air jeruk lemon. Cara menggunakannya sangat mudah, iris lemon menjadi beberapa bagian, oleskan merata pada wajah dan juga kulit tubuh dan diamkan 15 menit kemudian bilas dengan air hangat.

    Selain itu bagi ada yang mengalami kulit kering pada tumit dan lutut potongan jeruk lemon dapat mengatasi masalah ini. Gosokkan potongan jeruk lemon pada sisi kulit kering, seperti pada tumit dan lutut, biarkan hingga meresap ke kulit. Tidak perlu di bilas dengan air kembali.

  • Buah lemon untuk kesehatan rambut

    Kandungan dalam lemon sangat baik untuk merawat kesehatan kulit kepala dan juga rambut, diantaranya yaitu dapat mengatasi rambut rontok. Rambut rontok biasanya disebabkan oleh ketombe dan kerusakan pada akar. dengan menggunakan lemon, Anda bisa menghilangkan ketombe dan menguatkan akar rambut. Cara menggunakannya sangat mudah, ambil satu buah lemon, kemudian kita potong menjadi dua bagian sama besar lalu gunakan air lemon untuk masker sebelum keramas. Usapkan air lemon rata pada rambut sambil dipijat perlahan, diamkan 5 sampai 10 menit kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan setiap sebelum keramas.

     

    Demikian yang dapat saya jelaskan mengenai informasi dari khasiat buah lemon. Semoga bisa bermanfaat ..... 

     

     

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar